06.08 | Author: Iky ^_^ Chan
Sekedar Renungan Diri

Lucu ya,
Uang Rp. 1000, kelihatan begitu besar
Apabila dibawa ke kotak amal masjid,
TAPI begitu kecil bila kita bawanya ke supermarket

Lucu ya,
45 menit terlalu lama untuk berdzikir,
TAPI betapa pendeknya waktu itu
Untuk pertandingan sepak bola

Lucu ya,
Betapa lamnya 2 jam berada di masjid
TAPI betapa cepatnya 2 jam berlalu
Saat menikmati tontonan di 21

Lucu ya,
Sulit merangkai kata untuk dipanjatkan saat berdoa atau shalat,
TAPI betapa mudahnya
cari bahan berbohong ketika bertemu teman

Lucu ya,
Betapa harapnya kita supaya berpanjangan waktu pertandingan
Sepak bola kegemaran kita,
TAPI betapa bosannya bila Imam shalat Tarawih
Yang lama bacaannya

Lucu ya,
Susah betul untuk membaca Al-Quran 1 juz saja,
TAPI novel best-seller 100 halaman pun habis dibaca

Lucu ya,
Orang ramai berebut-rebut untuk duduk di bagian paling depan
Untuk menonton pertandingan bola atau konser
TAPI berebut cari shaf paling belakang
Apabila shalat Jum’at agar cepat keluar

Lucu ya,
Susahnya orang mengajak berkumpul untuk dakwah,
TAPI mudahnya orang berkumpulan menyebarkan gosip

Lucu ya,
Kita begitu percaya pada yang dikatakan Al-Quran,
TAPI kita sering mempertanyakan apa yang dikatakan Al-Quran

Lucu ya,
Semua orang ingin masuk syurga
Tanpa harus beriman, berfikir, berbicara ataupun melakukan apa-apa

Lucu ya,
Kita biasa mengirim ribuan jokes melalui facebook,
TAPI apabila mengirim yang berkaitan dengan ibadah
Sering berfikir dua kali



ikymoslemteens@gmail.com
This entry was posted on 06.08 and is filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.

1 komentar:

On 27 April 2011 pukul 06.33 , mas yono mengatakan...

itulah manusia, cenderung pelit untuk hal kebaikan, tapi begitu royal untuk yg bersifat kesenangan, berbuat kebaikan yg hanya bermodal niat dan kemauan jarang dilakukan, tapi berpesta bersenang-senang menghamburkan uang menguras tabungan bahkan dibelain cari utangan rela dilakukan hanya demi yg namanya kepuasan dan kesenangan!!!!